Vol. 9 No. 2 (2017): Komuniti: Jurnal Komunikasi dan Teknologi Informasi, September 2017

Vol. 9 No 2, September 2017

Jurnal Komuniti edisi ini menghadirkan tema yang beragam meliputi public relation, dan literasi media, Komunikasi Multikultural, komunikasi organisasi dan kajian media massa. Area kajian-kajian tersebut tercermin dari beberapa judul artikel. Dalam bidang Public Relation, terdapat artikel berjudul: “Pengelolaan Media Sosial oleh Unit Corporate Communication PT. GMF Aeroasia”. Sedangkan pada kajian penerapan literasi media, terdapat artikel berjudul: “Model Literasi Media Berbasis Kearifan Lokal pada Masyarakat Kampung Dongkelan Kauman Daerah Istimewa Yogyakarta”. Dalam bidang komunikasi multikultural, terdapat artikel berjudul: “Geliat Suara Perempuan Muslim di Facebook”. Dalam bidang komunikasi organisasi, terdapat artikel berjudul: “Model Perilaku Komunikasi dalam Komunitas Hong dalam Melestarikan Permainan dan Mainan Sunda”. Sedangkan dalam hal kajian media massa, terdapat artikel berjudul: “Agama dan media: Diskursus LGBT dalam Opini SKH Republika”.

Published: 2017-09-30