Efektivitas Metode Tsaqifa Dalam Meningkatkan Pembelajaran Al-Qur’an Lansia di Omah Ngaji Desa Wonorejo Kalijambe Sragen

Authors

  • Vironika Kumalasari Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Muh. Nur Rochim Maksum Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Triono Ali Mustofa Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.23917/iseedu.v8i2.8705

Keywords:

Metode Tsaqifa, Pembelajaran Al-Qur’an, Lansia

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tantangan yang dihadapi lansia dalam belajar membaca Al-Qur’an, seperti gangguan penglihatan, daya ingat menurun, dan minimnya metode pembelajaran yang sesuai. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas metode Tsaqifa dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an pada lansia di Omah Ngaji Desa Wonorejo. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif, melibatkan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Tsaqifa efektif dalam pembelajaran Al-Qur’an lansia. Metode ini diterapkan melalui tahapan bertahap, meliputi pengenalan huruf hijaiyah, tanda baca, dan tajwid sederhana dengan bantuan media visual. Setelah lima sesi pembelajaran, 85% peserta mampu membaca ayat pendek dengan lancar. Keberhasilan pembelajaran didukung oleh motivasi peserta, dukungan keluarga, dan lingkungan belajar yang kondusif, sementara hambatan seperti keterbatasan fisik dapat diatasi dengan strategi fleksibilitas jadwal dan pendekatan personal.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Submitted

17-02-2025

Accepted

17-02-2025

Published

17-02-2025