PENYULUHAN CEGAH HIPERTENSI PADA IBU-IBU PENGAJIAN “GRIYA QURAN KITA” DI DESA WARU 1

Authors

  • Sakinah Rahmania Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Firnadia Septika Rahajeng Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Fitria Rizky Putri Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Silfi Ria Affriyani Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Nazella Indira Rahmawati Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Nabilla Hasna Roichatul Ulayya Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Anwikazahra Rifada Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Ulfia Fitriyani Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Alfi Salatina Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Arya Brain Agustian Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Kusuma Estu Werdani Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia
  • Wahyuni Wahyuni Universitas Muhammadiyah Surakarta
    Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.23917/berkawan.v2i2.2646

Keywords:

Hipertensi, Pengetahuan, Penyuluhan kesehatan

Abstract

Hipertensi merupakan kondisi meningkatnya tekanan darah dalam pembuluh darah manusia yang terjadi pada saat darah dipompa dari jantung menuju seluruh jaringan dan organ. Menurut Kementrian Kesehatan RI, hipertensi saat ini memiliki prevalensi dan insiden peningkatan penyakit terutama pada kelompok lanjut usia serta dikenal dengan penyakit silent killer. Berdasarkan data dari WHO (World Health Organization) pada tahun 2021, hipertensi menyerang 22% penduduk dunia yang diperkirakan 1,28 miliar orang dewasa berusia 30-79 tahun di seluruh dunia menderita hipertensi dan di Indonesia prevalensi permasalahan hipertensi di Indonesia yaitu sebesar 34,1%. Prevalensi kejadian hipertensi pada lansia di Desa Waru yaitu 33,7%. Berdasarkan informasi yang diperoleh terkait permasalahan masyarakat terkait hipertensi maka perlu diberikan suatu solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut. Solusi yang ditawarkan untuk menyelesaikan permasalahan tersebut adalah berupa penyuluhan tentang upaya pencegahan penyakit hipertensi guna meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai penyakit hipertensi dan dapat meningkatkan derajat kesehatan serta dapat mencegah timbulnya masalah penyakit hipertensi. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah berupa penyuluhan, yang dilanjutkan pre-test dan post-test lalu membandingkan hasil diantara keduanya. Hasil yang diperoleh adalah kegiatan penyuluhan kesehatan berjalan dengan baik dan lancar, serta terdapat peningkatan pengetahuan yang dilihat dari hasil post-test setelah penyuluhan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Submitted

2023-09-23

Accepted

2025-08-29

Published

2025-05-30

Issue

Section

Articles